Friday, November 19, 2010
2
Aww, sahabat antime yang dimuliakan Allah, materi milis ini difoward dari milis sahabat tetangga dan mohon maaf tanpa mengurangi rasa hormat kepada sahabat pemeluk  agama lain, dengan harapan,  dapat menjadi pegangan disaat  Kita selalu bertanya dan Al Qur'an sudah menjawabnya sbb:


1.  KITA BERTANYA:  MENGAPA AKU DIUJI?  QURAN MENJAWAB:
"Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan saja mengatakan," Kami telah beriman", sedangkan mereka tidak diuji?
 Dan sesungguhnya Kami telah menguji orang-orang yang sebelum mereka, maka sesungguhnya Allah mengetahui oang-orang yg benar dan sesungguhnya Dia mengetahui orang-orang yang dusta."
[Surah Al-Ankabut ayat 2-3]

2. KITA BERTANYA: MENGAPA UJIAN SEBERAT INI?    QURAN MENJAWAB:
"Allah tidak membebani seseorang itu melainkan sesuai dengan kesanggupannya, "[Surah Al-Baqarah ayat 286]

3. KITA BERTANYA: MENGAPA AKU TAK DAPAT APA YG AKU IDAM-IDAMKAN?      QURAN MENJAWAB:
"Boleh jadi kamu membenci sesuatu padahal ia amat baik bagimu, dan boleh jadi pula kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu, Allah mengetahui sedang kamu tidak mengetahui."[Surah Al-Baqarah ayat 216]

4. KITA BERTANYA: MENGAPA AKU MERASA FRUSTRASI?    QURAN MENJAWAB:
"Janganlah  kamu bersikap lemah. dan janganlah pula kamu bersedih hati, padahal kamulah orang-orang yang paling tinggi derajatnya, jika kamu orang-orang yang beriman."[Surah Al-Imran ayat 139]

5. KITA BERTANYA: BAGAIMANA AKU HARUS MENGHADAPINYA?  QURAN MENJAWAB:
"Dan mintalah pertolongan (kepada Allah)  dengan jalan sabar dan mengerjakan sholat; dan sesungguhnya shalat itu amatlah berat kecuali kepada orang-orang yang khusyu"[Surah Al-Baqarah ayat 45]

6. KITA BERTANYA: APA YANG AKU DAPAT DARIPADA SEMUA INI?   QURAN MENJAWAB:
" Sesungguhnya Allah telah membeli dari orang-orang  mu'min, diri, harta mereka dengan memberikan syurga untuk mereka.[Surah At-Taubat ayat 111]

7. KITA BERTANYA: KEPADA SIAPA AKU BERHARAP? QURAN MENJAWAB:'
Cukuplah Allah bagiku,tidak ada Tuhan selain dariNya. Hanya kepadaNya aku bertawakkal. "[Surah At-Taubat ayat 129]So....

8. KITA BERKATA: AKU TAK TAHAN!!!!!! QURAN MENJAWAB:"......
dan janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya tiada berputus asa dari rahmat Allah melainkan kaum yang kafir."[Surah Yusuf ayat 12]
9. KITA BERTANYA: MENGAPA HATI INI TIDAK TENANG ? QURAN MENJAWAB:
(yaitu) orang-orang yang beriman dan hati mereka manjadi tenteram dengan mengingat Allah. Ingatlah, hanya dengan mengingati Allah-lah hati menjadi tenteram.[Ar Ra'd ayat 28]

Semua partanyaan ada jawabannya di Al-Qur’an , tapi mengapa kita selalu ingin mencari jawaban pada tempat yang salah ?? Ada apa sebenarnya dengan ” kita ” ?? mungkin dalam kesempatan ini kita bisa ngerenungkan tentang ada dan apa yang telah kita lakukan sehingga kita berbondong bondong mencari ” JAWABAN ” selain Firman Allah yang tertuang dalam Al-Qu’an
Mari kita mulai hal yang dimuliakan Allah dengan bersama setelah ini dengan

----M E R E N U N G  D A N  I S T I G H F A R----

SALAM

A’AN

2 comments:

salasiah said...

sipp...mari kita budayakan membaca alquran sekaligus terjemahan dan tafsirnya..bukan hanya diri kita, tetapi anak dan keluarga kita..

salasiah said...

yups....i like it

CARI ARTIKEL LAIN

TEKNIK

More on this category »

KEHIDUPAN

More on this category »

PEKERJAAN

More on this category »